Minggu, 08 September 2024

Hari Pertama, P5 Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila SMP N 6 Bayah Resmi dimulai.


Bayah, 09/09/2024– Hari ini, suasana SMPN 6 Bayah terasa begitu meriah. Sekolah yang terletak di Kampung Satong  ini resmi memulai Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema kearifan lokal. Proyek ini merupakan bagian dari implementasi Kurikulum Merdeka yang bertujuan untuk mengembangkan karakter dan kompetensi siswa sesuai dengan nilai-nilai Pancasila.

Upacara pembukaan yang berlangsung khidmat menjadi tanda dimulainya proyek yang akan berlangsung selama tiga minggu ke depan. Dalam sambutannya, Bp. Candra Lestianta Budiharja, S.Pd menyampaikan harapan agar proyek ini dapat memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi seluruh siswa.

Sekolah SMP N 6 Bayah Resmi Gelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dengan Tema Kearifan Lokal

"Melalui proyek ini, kami ingin menanamkan rasa cinta terhadap budaya dan kearifan lokal sejak dini pada siswa. Kami berharap mereka dapat menjadi generasi penerus yang memiliki karakter yang kuat dan berwawasan luas," ujar Bp. Candra Lestianta Budiharja, S.Pd

Kepala Sekolah menyampaikan sambutan pada upacara pembukaan P5

Selama proyek berlangsung, siswa akan terlibat dalam berbagai kegiatan yang berkaitan dengan tema kearifan lokal. Beberapa kegiatan yang direncanakan antara lain Ngamumule Kaulinan Barudak, Ngamumule Wisata Lokal Cipanas, Pembuatan Laporan, Presentasi, & Refleksi.

Bp. Suheri S.Pd. Gr. Menyampaikan materi tema kearifan lokal.

Dengan adanya proyek P5 ini, diharapkan siswa SMPN 6 Bayah dapat menjadi generasi emas yang mampu membawa bangsa Indonesia ke arah yang lebih baik.

Kegiatan ini memperoleh tanggapan yang positif dari siswa terlihat dari komentar salah satu siswa  sebagai berikut:" Saya senang banget bisa ikut Proyek P5 ini! Belajar sambil seru banget, apalagi ketika akan membuat permainan daerah. Rasanya kita jadi lebih dekat dengan budaya kita sendiri." siswa lain juga memberikan tanggapan sebagai berikut: "Semoga proyek-proyek seperti ini bisa terus diadakan. Selain seru, kita juga jadi lebih kompak sama teman-teman. Saya berharap bisa belajar banyak hal baru lagi di proyek selanjutnya."




SMPN6Bayah #P5 #ProfilPelajarPancasila #BelajarKreatif








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monitoring Asesmen Sumatif Gugus 19 di SMP 6 Bayah

  Monitoring Asesmen Sumatif di SMP 6 Bayah  Bayah,  12 Desember 2024 – SMP 6 Bayah melaksanakan kegiatan asesmen sumatif denga...